Ramadhan Membawa Berkah. Momen yang sangat tepat pada bulan Ramadhan untuk banyak berbagi dan menebar kebaikan pada bulan suci ini.
RS Islam Aminah Kota Blitar bersama Ranting Nasyiatul Aisyiyah (NA), yang merupakan organisasi remaja putri Muhammadiyah tak melewatkan momen di bulan Ramadhan tahun ini.
Pada hari Sabtu (18/05) tepat hari ke-13 Ramadhan, RS Islam Aminah dan Ranting NA mengadakan kegiatan Ramadhan untuk mengisi waktu menunggu berbuka puasa serta menebar kebaikan di lingkungan sekitar Rumah Sakit.Kegiatan Ramadhan ini bertempat di aula gedung RS Islam Aminah, Jl. Kenari No.54 Kota Blitar.
Adapun kegiatan Ramadhan yang diselenggarakan yaitu Kajian Ramadhan untuk para remaja putri agar dapat saling berbagi ilmu agama, yang dilanjutkan dengan buka puasa bersama dengan para undangan.
Pada kesempatan ini juga mengundang para anak yatim dan piatu yang tinggal di lingkungan sekitar rumah sakit. Selain kajian Ramadhan, momen spesial kali ini juga diisi dengan memberikan santunan kepada para anak yatim dan piatu.
Karena inti kegiatan Ramadhan tahun ini adalah untuk menebar kebaikan. Sesuai dengan keistimewaan bulan Ramadhan, setiap amal kebaikan dilipat gandakan pahalanya.Oleh karena itu, RS Islam Aminah Kota Blitar bersama Ranting Nasyiatul Aisyiah (NA) memanfaatkan bulan Ramadhan untuk dapat menebar kebaikan.
Semoga Ramadhan ini membawa berkah bagi kita semua. Aaminn.