Rumah Sakit Islam (RSI) Aminah Blitar Kembali menggelar acara RSI Award 2023. Acara yang digelar di Ruang Diklat Lantai 3 RSI Aminah Blitar ini merupakan tahun ke 4 setelah gelar perdana pada 2019 silam, acara yang digelar setiap 6 bulan sekali ini selalu beda dari periode ke periode. acara kali ini ada 2 kategori baru, yaitu Kepala Bidang Terbaik dan Kepala Unit Terbaik.
Acara dibuka dengan Ceramah Iftitah oleh Ustadz Dumaidi, MA dengan mengambil tema “Khoirul Ummah” Khoirul Ummah atau bisa diartikan Umat Terbaik yaitu
1. Memiliki Kesadaran diri bahwa hidup adalah ujian dengan musuh yang nyata yaitu setan dan iblis
2. Waspada dalam pergaulan
3. Berilmu dan Taqwa kepada Allah SWT
Sebenar-benarnya Taqwa yang benar meliputi Aqidah, Ibadah, muamalah dan Akhlak
4. Memiliki Solidaritas tinggi
5. Sebaik-baik manusia yang mengajak yang baik dan mencegah yang mungkar.
Selanjutnya sambutan Direktur RSI Aminah, dr Mutia Farah Sp.A, M.Kes. Dalam sambutannya, direktur menyampaikan bahwa program ini sebagai bentuk dakwah, pemupuk semangat, dan perhargaan kepada karyawan yang loyal dan berdedikasi tinggi.
Pada acara Award 2023 kali ada yang istimewa, Selain Pemberian Reward kepada Karyawan terbaik, juga Pelepasan Karyawan Purna Bakti yang sudah mengabdi di RSI Aminah sepanjang hidup nya, selain itu juga RSI Aminah Kembali memberi Reward kepada guru-guru di Amal Usaha Muhammadiyah Aisyiyah Kabupaten Kota Blitar.
Bakti guru ini merupakan bentuk Support RSI Aminah kepada Guru-guru yang telah berjuang mencerdaskan dan membina akhlak generasi harapan bangsa, Secara Simbolis Bakti Guru diberikan kepada 6 Lembaga mulai SD, SMP, SMA, SMK Muhammadiyah Aisyiyah se Kabupaten dan Kota Blitar berupa Pembiayaan BPJS Kesehatan bagi guru-guru dan keluarga.
Diakhir sambutannya dokter Farah berpesan “Tujuan RSI Award ini di selenggarakan agar semangat ber fastabiqul Khoirot seluruh karyawan dapat terpicu dalam memperbaiki diri lebih baik dari hari kemarin. Orang sukses tidak pernah puas diri dengan prestasi yang didapat, tetapi terus memacu sukses yang lebih tinggi lagi.
Hal-hal yang harus diingat dalam meraih sukses :1. Man jadda wajada, barang siapa Bersungguh sungguh maka akan menuai, 2. Siapa bersabar maka akan beruntung, dan 3. Tawakal pada Allah maka Allah cukupkan.” imbuh direktur.
Selamat Kepada Kepala Bidang RSI Aminah Terbaik, Kepala Unit Terbaik, Karyawan Terbaik Medis, Non Medis, dan Karyawan Tersehat. Terus semangat dan tingkatkan Kinerja menggapai RSI Aminah terbaik.
Acara RSI Aminah Award ini juga didukung oleh Bank Syariah Indonesia (BSI) dan Lembaga Amil Zakat Infaq dan Shodaqoh Muhammadiyah (LAZISMU) Kabupaten Blitar